Musyawarah Desa Penambahan KPM BLT-DD TA 2021 Posted On : 2021-09-16 18:14:00

Pemerintah Desa Pontodon melaksanakan Musyawarah Desa Khusus mengenai Penambahan KPM BLT-DD TA 2021 pada hari Selasa tanggal 24 Agustus 2021 bertempat di Kantor Desa Pontodon.

Musdes dibuka oleh Ketua BPD selaku pemimpin Musyawarah Desa, dan dihadiri oleh Sangadi Pontodon, Seluruh Unsur Pemerintah Desa, Ketua dan Anggota BPD desa Pontodon, Pendamping Desa dan utusan dari Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kotamobagu.

Sangadi Pontodon Ariono Potabuga, S.Pd, M.E dalam kesempatan ini menyampaikan bahwa sesuai surat edaran dari kementrian mengenai penambahan jumlah KPM penerima BLT-DD TA 2021 harus mengacu pada syarat yang telah ada yaitu ada 4 syarat utama bagi penerima bantuan yaitu masyarakat yang kehilangan pekerjaan akibat covid-19, Keluarga miskin penerima bantuan sosial yang terhenti akibat covid-19 baik dari DD maupun bansos negara, mempunyai anggota keluarga yang sakit keras, belum terdata sebagai penerima bantuan lainnya.

Hasil dari Musyawarah Khusus ini terdapat beberapa nama usulan yang diberikan oleh anggota yang hadir yang menjadi pertimbangan untuk ditambahkan dalam kuota penerima bantuan Covid-19. 

Musyawarah berjalan dengan lancar dan tetap mematuhi protokol kesehatan karena mengingat masih dalam kondisi Pandemi.

Baca Juga